Patroli Pencegahan Karlahut Kampung Sei Gondang

Patroli Pencegahan Karlahut Kampung Sei Gondang
Musim kemarau akan melanda wilayah provinsi Riau dengan itu perlu kewaspadaan dalam penanggulai kebakaran lahan dan hutan terutama warga peladang dan yang mempunyai lahan.

SIAK - Musim kemarau akan melanda wilayah provinsi Riau dengan itu perlu kewaspadaan dalam penanggulai kebakaran lahan dan hutan terutama warga peladang dan yang mempunyai lahan.

Pada hari Selasa tanggal 15 september 2020 Babinsa Koramil 11/ Pwk Kandis Kodim 0303/Bengkalis Serda Aprianto melaksanakan patroli Karhutla di Kampung Sungai Gondang Kecamatan Kandis Kabupaten Siak.

Personil yang terlibat patroli karlahut bersama Babinsa dan masyarakat Kampung Sungai Gondang.

Kegiatan Karlahut ini dilaksanakan terus agar dapat mencegah terjadi nya kebakaran Hutan dan Lahan di wilayah Koramil 11/Pwk Kandis." dengan melaksanakan patroli bersama warga kita lebih awal mengantisipasi munculnya titik api," kata babinsa.

Kegiatan Patroli Karhutla secara rutin kita lakukan diharapkan masyarakat lebih berhati-hati dalam melakukan pembersihan lahan jangan membakar sampah atau ranting ranting pohon.(Yul) 

Berita Lainnya

Index